Rabu, 18 Mei 2011

Sejarah Google

Mau Tahu Sejarah Google





Hari ini siapa yang tidak mengenal Google? Raksasa Internet yang satu ini lambat laun semakin populer di dunia internet dan semakin jauh meninggalkan pesaing – pesaingya. Dengan kurang lebih 20000 pekerja full time saat ini, Google selalu mengeluarkan inovasi dan produk baru yang semakin lama semakin sulit tersaingi oleh kompetitornya.


Saat ini Google merupakan perusahaan besar di Amerika dengan penghasilan sekitar $21 Milyar di tahun 2008 dan ditargetkan mencapai $40 Milyar di tahun 2009 ini.Penghasilan sebesar itu 99,9% diperoleh dari periklanan yang tersebar hampir di semua aspek dunia maya. Google yang mempunyai misi awal untuk “menyatukan semua informasi dari seluruh dunia dan membuatnya mudah diakses serta berguna” ini memang kini memang menjadi “bintang” di dunia internet.


Google Pada Saat Versi Beta tahun 1998
Namun siapa sangka raksasa dan bintang internet itu berasal dari garasi salah seorang teman dua pemuda dan dimulai pada Januari 1996. Pada saat itu sebuah penelitian dilakukan oleh Larry Page dan bekerja sama dengan Sergey Brin ketika mereka berdua masih mahasiswa PhD di Stanford University, California. Mereka berkesimpulan bahwa mesin pencari yang menganalisa hubungan antar website menghasilkan hasil ranking yang lebih baik daripada search engine dengan metode yang ada saat itu.


Akhirnya mereka berdua membuat search engine dengan nama “BackRub” karena memiliki sistem yang melakukan pengecekan backlink untuk memperkirakan tingkat penting tidaknya sebuah situs. Pada saat itu sebuah Search Engine kecil bernama Rankdex juga sedang melakukan penyelidikan yang sama.


Berdasarkan logika bahwa halaman dengan banyak link mengarah ke halaman tersebut adalah halaman yang penting dan relevan, maka Larry Page dan Sergey Brin melakukan pengujian dan menjadikan thesis mereka sebagai penelitian untuk search engine mereka. Akhirnya search engine buatan mereka digunakan oleh Stanford University di google.stanford.edu. Dan domain google.com diregistrasikan pada 15 september 1997 dan menjadi perusahaan Google Inc.


Pada 4 September 1998, Google yang pada saat itu masih berkantor di Garasi milik salah seorang teman Larry Page dan Sergey Grin sudah mencapai investasi hingga $1,1 juta, termasuk $100,000 dari Andy Bechtolsheim, salah satu penemu Sun Microsystems. Google baru berpindah kantor pada maret 1999 ke Palo Alto. Sejak sat itu google terus berkembang dan terus memperoleh banyak kunjungan ke search enginenya karena desain yang simple dan hasil pencarian yang bagus.
Server Pertama Milik Google.


Pada tahun 2000 kahirnya Google mulai membuka jalur periklanan berdasarkan keywords, yaitu Google Adwords. Pada 4 September 2001 Google juga mematenkan sebuah sistem perankingan hasil pencarian yang saat ini populer disebut PageRank. Kesuksesan Google terus melejit dengan semakin banyaknya inovasi serta service yang bermanfaat bagi pengguna internet. Hal itu sempat membuat banyak raksasa internet lainnya seperti Yahoo, bahkan Microsoft menjadi khawatir. Bahkan sampai saat ini pun Google tetap berinovasi dengan akan meluncurkan berbagai Produk baru seperti Google Flip serta selalu mengupdate dan mengembangkan produk lamanya seperti Picasa dan Google Chrome. Bahkan Google juga rajin menyempurnakan dan melengkapi berbagai fitur produknya seperti Google Translate yang kini widgetnya bisa dipasang di semua halaman situs.


Nama Google sendiri sebenarnya adalah plesetan dari kata Googol yang berarti 10 pangkat 100, yang berarti angka 1 dan diikuti seratus angka nol yang dimaksudkan untuk menunjukkan bahwa di Google ada banyak sekali informasi yang hampir “tak terhitung” banyaknya.

Sistem Basis Data

Istilah - Istilah Dasar Basis Data

· Enterprise


Suatu bentuk organisasi seperti : bank, universitas, rumah sakit, pabrik, dsb. Data yang disimpan dalam basis data merupakan data operasional dari suatu enterprise. Contoh data operasional : data keuangan, data mahasiswa, data pasien


· Entitas


Suatu obyek yang dapat dibedakan dari lainnya yang dapat diwujudkan dalam basis data. Contoh Entitas dalam lingkungan bank terdiri dari : Nasabah, Simpanan, Hipotik. Contoh Entitas dalam lingkungan universitas terdiri dari : Mahasiswa, mata kuliah. Kumpulan dari entitas disebut Himpunan Entitas Contoh : semua nasabah, semua mahasiswa


· Atribut (Elemen Data)


Karakteristik dari suatu entitas. Contoh : Entitas Mahasiswa atributnya terdiri dari Npm, Nama, Alamat, Tanggal lahir.


· Nilai Data (Data Value)


Isi data / informasi yang tercakup dalam setiap elemen data. Contoh Atribut Nama Mahasiswa dapat berisi Nilai Data : Diana, Sulaeman, Lina


· Kunci Elemen data (Key Data Element)


Tanda pengenal yang secara unik mengidentifikasikan entitas dari suatu kumpulan entitas. Contoh Entitas Mahasiswa yang mempunyai atribut-atribut npm, nama, alamat, tanggal lahir menggunakan Kunci Elemen Data npm.


· Record Data


Kumpulan Isi Elemen data yang saling berhubungan. Contoh : kumpulan atribut npm, nama, alamat, tanggal lahir dari Entitas Mahasiswa berisikan : "10200123", "Sulaeman", "Jl. Sirsak 28 Jakarta", "8 Maret 1983".


Keuntungan Sistem Basis Data


1. Terkontrolnya kerangkapan data .

2. Terpeliharanya keselarasan (kekonsistenan) data.

3. Data dapat dipakai secara bersama (shared).

4. Dapat diterapkan standarisasi.

5. Keamanan data terjamin.

6. Terpeliharanya integritas data.

7. Data independence (kemandirian data).


Kelemahan Sistem Basis Data


Ø Memerlukan tenaga spesialis.

Ø Kompleks.

Ø Memerlukan tempat yang besar.

Ø Mahal.


Pengguna Basis Data


1. System Engineer

Tenaga ahli yang bertanggung jawab atas pemasangan Sistem Basis Data, dan juga mengadaka peningkatan dan melaporkan kesalahan dari sistem tersebut kepada pihak penjual.


2. Database Administrator (DBA)

Tenaga ahli yang mempunyai tugas untuk mengontrol sistem basis data secara keseluruhan, meramalkan kebutuhan akan sistem basis data, merencanakannya dan mengaturnya.


3. End User (Pemakai Akhir)

Ada beberapa jenis (tipe) pemakai terhadap suatu sistem basis data yang dapat dibedakan berdasarkan cara mereka berinteraksi terhadap sistem :


a. Programmer aplikasi


Pemakai yang berinteraksi dengan basis data melalui Data Manipulation Language (DML), yang disertakan (embedded) dalam program yang ditulis pada bahasa pemrograman induk (seperti C, pascal, cobol, dll).


b. Pemakai Mahir (Casual User)


Pemakai yang berinteraksi dengan sistem tanpa menulis modul program. Mereka menyatakan query (untuk akses data) dengan bahasa query yang telah disediakan oleh suatu DBMS.


c. Pemakai Umum (End User / Naïve User)


Pemakai yang berinteraksi dengan sistem basis data melalui pemanggilan satu program aplikasi permanen (executable program) yang telah ditulis (disediakan) sebelumnya.


d. Pemakai Khusus (Specialized/Sophisticated User)


Pemakai yang menulis aplikasi basis data non konvensional, tetapi untuk keperluan-keperluan khusus seperti aplikasi AI, Sistem Pakar, Pengolahan Citra, dll, yang bisa saja mengakses basis data dengan atau tanpa DBMS yang bersangkutan.




Tips Blog Dipenuhi Komentar


1. Tulis tentang blog lain

Tulislah blog lain yang menurut anda bagus. Bagus dalam arti isinya menarik serta traffic-nya ramai. Siapa tahu anda ketularan traffic blog tersebut sehingga komentar di blog anda mulai bermunculan. Pemilik blog yang anda tulis juga akan senang dengan tulisan anda. Hubungan mesra antar blogger bisa dimulai dengan cara seperti ini. Bahkan bukan tidak mungkin mereka akan balik merekomendasikan blog anda. Tapi sebaiknya blog yang anda tulis memiliki kesamaan topik dengan blog anda. Sehingga bisa dipastikan target pembacanya juga sama.


2. Tutup artikel dengan pertanyaan

Di akhir artikel, bertanyalah pada pembaca. Misal, “Apakah anda punya ide lain?” atau “Apakah artikel ini membantu anda?” Pertanyaan anda akan memancing pembaca untuk memberi komentar.


3. Pancing dengan berita hangat

Anda bisa awali tulisan dengan menceritakan hal yang lagi jadi bahan pembicaraan. Bisa tentang situasi terkini blogosphere dunia atau di Indonesia. Atau bisa juga mengenai hal lainnya seperti situasi politik atau ekonomi. Gosip artis pun boleh dipakai untuk menarik perhatian pembaca.


4. Tulis kontroversi

Menulis hal-hal kontroversial sangat menarik pembaca untuk ikut terlibat. Tidak masalah apakah nantinya pembaca blog setuju atau tidak dengan pendapat anda. Yang pasti, pembaca akan mengisi kolom komentar untuk mengutarakan pendapatnya.


5. Sabarlah

Kadang-kadang kita perlu sedikit bersabar menunggu datangnya komentar pertama. Biasanya setelah ada yang mulai memberi komentar, komentar-komentar berikutnya akan deras mengalir.


Perkembangan Komputer


Perkembangan komputer untuk mencapai keadaan yang sekarang memerlukan proses yang sangat amat panjang. Berikut ulasan tahapan yang dapat menerangkan hal tersebut:


1. Generasi Pertama Perkembangan Komputer


Pada tahap pertama ini, perkembangan komputer mendapatkan faktor dorongan positif dari meletusnya perang dunia ke-dua. Dengan kata lain, pihak militer yang berperang sadar betul bahwa dengan mengadakan riset terhadap komputer maka akan mendatangkan kemajuan teknologi untuk suatu kemenangan perperangan. Mereka sadar betul dengan kemampuan potensial yang dimiliki oleh komputer. Oleh karena itu pada masa itu banyak tersedia dana yang sengat berlimpah untuk penelitian perkembangan komputer.


Dampak dari tersedianya dana yang melimpah ini sangat signifikan, hal ini terlihat dengan ditemukannya jenis komputer yang diberi nama “K3″ untuk mendesain pesawat dan peluru kendali, oleh konrad Zuse, 1941 seorang ilmuwan Jerman. Kemudian tak mau kalah imuwan Inggris pada tahun 1943 dengan tujuan untuk mengalahkan Jerman, berhasil menemukan mesin komputer yang diberi nama Colossus yang didesain untuk memecahkan kode-kode sandi dari tentara Jerman. Colossus inilah merupakan salah satu alat penting yang menjadi modal kemenangan Sekutu atas Jerman pada perang dunia II. Namun sayangnya lahirnya Colossus tidak berpengaruh besar terhadap perkembangan dunia komupeter waktu itu, hal ini disebabkan oleh sifat karakterisitik dari Colossus itu sendiri yang bersifat tidak komputer serba-guna (general purpose computer) yang dimana hanya dirancang untuk memecahkan kode-kode rahasia Jerman dan kerahasian keberadaannya dijaga hampir satu dekade karena alasan keamanan untuk mencegah meletusnya perang kembali.


Dari pihak Amerika terus melakukan penelitian komputer untuk terus tetap berkembang. Pada tahun 1900 s.d 1973, seorang insinyur dari Harvard Howard H. Aiken dengan bekerja sama dengan IBM berhasil menciptakan kalkulator elektronik dengan panjang setengah lapangan bola kaki dan mempunyai panjang kabel total 500 mil untuk proyek US Navy yang diberi nama Mark I.


Setelah Mark I lahir, kemudian tercipta komputer yang bersifat serba guna (general purpose computer) yang dibuat oleh John Presper Eckert (1919-1995) dan John W.Mauchly (1907-1980) yang diberi nama ENIAC. ENIAC berhasil dibuat dengan prakarsa kerja-sama Amerika Serikat dan University of Pennsylvania. ENIAC sendiri merupakan kepanjangan dari Electronic Numerical Integrator and Computer. ENIAC dapat bekerja dengan kecepatan 1000 kali lebih cepat dibandingkan dengan Mark I.


Walaupun Colossus tidak boleh disentuh, beberapa penelitian tidak berhenti sampai disitu! Diawali pada pertengahan tahun 1940, tim University of Pennsylvania dan John von Neumann (1903-1957) memiliki konsep besar untuk memproduksi komputer dengan kapasitas yang dapat digunakan dalam 40 tahun ke-depan! Dari kerja-sama tim ini terciptalah pada akhit tahun 1945, komputer yang diberi nama Electronic Discrete Variable Automatic Computer(EDVAC). Inti besar dari nilai potensial keberhasilan dari EDVAC adalah adanya unit pemrosesan sentral (CPU). Hal ini membuat komputer dapat dikontrol dan dikendalikan dengan sumber tunggal. Selain itu EDVAC memiliki memori untuk menampung program ataupun data. Sehingga hal ini memungkinkan komputer untuk dapat berhenti pada suatu waktu tertentu dan kemudian dapat dapat diatur untuk dapat melanjutkannya kembali. EDVAC mendorong tumbuhnya industri komputer komersial, oleh karena itu tak heran pada tahun 1951, lahirlah merek UNIVAC I (Universal Automatic Computer I) menjadi komputer komersial pertama yang memanfaatkan prinsip kerja EDVAC, yang dilakukan oleh Remington Rand.


Dari uraian diatas terlihat bahwa perkembangan komputer generasi pertama umumnya dirancang untuk mengerjakan suatu tugas spesifik tertentu dimana hal ini dicirikan dengan adanya program kode-biner yang sangat berbeda (machine language). Hal ini membuat sistem kerja generasi komputer pertama sangat dibatasi. Kemudian komputer dari generasi pertama biasanya terdapat penggunaan tube vakum (sehingga membuat ukuran komputer sangatlah besar) dan untuk penyimpanan datanya menggunakan silinder magnetik.



2. Generasi Ke-dua Perkembangan Komputer


Pada tahap ini sangat dipengaruhi dengan adanya penemuan transistor pada tahun 1948. Dengan adanya penemuan transistor ini sangat mempengaruhi untuk menggantikan fungsi tube vakum dalam televise, radio, dan tentunya pada komputer. Secara resmi transistor mulai digunakan di dalam komputer sejak tahun 1956. Hal ini sangat mempengaruhi dari hasil ukuran sebuah komputer dibandingkan jika masih menggunakan tube vakum. Pengecilan ukuran komputer semakin dipercepat dengan adanya penemuan lainnya seperti perkembangan dan pengembangan memori inti magnetik. Beberapa produk yang menggunakan teknologi ini adalah komputer produksi IBM dengan skema peluncuran bertahap seperti Strecth dan tak mau kalah Sprery-Rand membuat komputer bernama LARC dll. Perkembangan komputer dengan tujuan komersial semakin terlihat di tahun 1960, dengan ditandainya suksesnya bermunculan komputer untuk di bidang bisnis, pemerintahan dan pendidikan. Pada saat itu juga bermunculan aksesoris pendukung seperti printer, disket, program dll.


Perkembangan yang dipaparkan pada paragraph sebelumnya juga turut mendukung untuk lahirnya bahasa pemograman yang dapat dipelajari seperti FormulaTranslator (FORTRAN) dan Common Business-Oriented Language (COBOL). Industi komputer mulai berkembang pesat pada masa perkembangan komputer generasi ke-dua. Selain itu pada masa ini juga merupakan awal untuk munculnya bidang kerja baru seperti ahli sistem komputer, programer (ahli program) dan analisis data.



3. Generasi Ke-tiga Perkembangan Komputer


Inti dari pada tahap generasi ke-tiga adalah pada tahun 1958 ditemukannya IC (Intergrated Circuit). Penemuan IC dilatarbelakangi oleh tidak puasnya pada kerja transistor dimana ketika digunakan didalam komputer akan menghasilkan panas yang sangat besar sehingga dapat merusak komponen yag lainnya. IC terbuat dari quarsa rock (batu quarsa) yang ditemukan oleh seorang ilmuwan ahli instrument dari Texas, Jack Kilby. Hal ini-pulalah yang mendorng penemuan-penemuan penting sehingga suatu chip dapat mewakili beberapa komponen yang dibutuhkan oleh komputer. Akibatnya komputer terlihat lebih bersahabat dan nyaman ketka digunakan karena ukurannya yang semakin mengecil.



4. Generasi Ke-empat Perkembangan Komputer


Untuk perkembangan komputer pada generasi ini mungkin sudah dapat disekitar lingkungan kita. Penemuan IC yang spektakuler sebelumnya membuat perkembangan dunia komputer berkembang dengan pesat. Hal ini dengan ditandai dengan ditemukan komponen yang lebih unggul dibandingkan IC beserta turunannya.


Komponen yang dimaksud adalah seperti dengan berhasil diproduksinya suatu komponen yang dapat mewakilki beberapa komponen (kapasistanya lebih unggul dari pada IC) yaitu Large Scale Integration (LSI) dimana dapat memuat ratusan komponen dalam hanya sebuah chip. Tak selang berapa lama (1980) kemudian juga ditemukan produk turunannya yaitu 1980-an, Very Large Scale Integration (VLSI) yang memiliki kemampuan luar biasa untuk dapat memuat ribuan komponen hanya dalam sebuah chip tunggal. Dan mungkin Ultra-Large Scale Integration (ULSI) yang memiliki kemampuan yang lebih luar biasa untuk dapat meningkatkan jumlah tersebut menjadi jutaan.


Dengan adanya penemuan diatas diharapkan akan berdampak pada penekanan biaya pembuatan komputer sehingga harga komputer-pun akan semakin lebih murah dan terjangkau oleh masyarakat tingkat menengah ke bawah. Salah satu contoh produk dipasaran yang mungkin sering pernah kita dengar sampai sekarang adalah Chip Intel 4004 yang dibuat pada pertengahan tahun 1971. Hal ini lah awal mulanya komputer dibuat dan disain untuk keperluan komersial yang dapat terjangkau untuk semua pihak.



5. Generasi Ke-lima Perkembangan Komputer (Komputer Masa Depan)


Baik, pada perkembangan komputer untuk masa ke-lima ini memang sangat susah. Karena masih dalam sebatas imajinasi. Mungkin bagi Anda yang membaca tulisan ini pernah menonton film berjudul “2001:Space Odyssey” karya dari Arthur C. Clarke. Dalam film tersebut merupakan gambaran komputer masa depan yang mungkin masih dalam imajinasi dalam pikiran kita. Dalam film tersebut komputer dapat diprogram sehingga dapat mendekati pemikiran manusia. Yang lebih parah dalam film tersebut komputer mampu untuk memprogram dirinya sendiri sehingga bisa saja mungkin pemikirannya mengalahkan pemikiran manusia.


Meskipun gambaran visual yang ditayangkan dalam komputer tersebut masih jauh dari pemikiran kita dan realita, namun tanda-tanda untuk mewujudkan itu semua sudah terlihat. Sejauh ini telah ada komputer yang dapat diprogram untuk dapat merespon printah secara lisan maupun nalar manusia.


Dewasa ini telah banyak kemajuan teknologi untuk mendukung perkembangan teknologi komputer. Diantaranya telah ditemukannya kemampuan pemrosesan parallel dimana direncanakan untuk menggantikan model non Neumann! Dimana sistem pemrosesan parallel itu akan mampu bekerja mengkoordinasikan banyak CPU untuk secara serempak. Selain itu juga telah ditemukan teknologi superkonduktor, sehingga dapat menghantarkan informasi lebih cepat dibandingkan dengan teknologi yang digunakan sebelumnya. Apapun yang terjadi, yang jelas secanggih apapun kemampun sebuah komputer tidak akan bisa mengalahkan kemampuan yang membuatnya, yaitu pikiran manusia.


Manfaat Madu Bagi Kesehatan


Manfaat Madu untuk Kesehatan dan Kecantikan. Untuk Kesehatan Madu dalam konsentrasi 30% hingga 50% fungsinya jauh lebih baik dari obat antibiotik. Madu kental menghentikan pertumbuhan bakteri Candida alba. Madu yang mengencer hingga 40% menjadi bersifat bacteridal (pembunuh bakteri), sehingga mampu berperan sebagai anti bakteri dan anti jamur.



Madu ampuh melawan Salmonela shigela, E. Coli dan Vibrio cholera penyebab penyakit kolera yang telah merenggut jutaan penduduk dunia. Madu dapat mengobati luka infeksi setelah operasi, borok, obat untuk terapi pasca operasi pasien kanker vulva, luka jahitan dan pencangkokan kulit. Madu memperpendek masa hidup bakteri diare pada balita. Sebagai obat luka, madu mampu menyerap air pada luka, sehingga mencegah infeksi dan memperbaiki jaringan dengan cepat. Madu menembus luka dalam, dan membantu pembentukan butiran jaringan baru. Madu menghentikan pertumbuhan organisme patogen pada pasien infeksi saluran kencing. Karena mengandung gula yang cepat diserap oleh sistem pencernaan, madu adalah sumber energi instan.


Madu bersifat antibakteri karena keasaman alami dan hidrogen peroksida yang dihasilkannya. Konsumsi madu secara teratur memperkuat sel darah putih untuk melawan bakteri dan penyakit yang diakibatkan oleh virus. Madu baik untuk mata dan penglihatan. Mengurangi efek yang ditimbulkan oleh racun. Madu berguna untuk infeksi saluran kencing. Madu mengatasi rasa pusing.


Madu yang langsung diambil dari sarangnya dapat meningkatkan berat badan., dan merupakan obat pencahar yang ringan. Madu yang disimpan lama membantu metabolisma tubuh. Madu bisa mengawetkan makanan. Kue-kue dengan menggunakan madu sebagai pengganti gula pasir akan lebih lama segarnya karena mengandung antibiotik alamiah.


Madu mengatasi gangguan pernapasan, terutama untuk mengusir dahak atau cairan yang menyumbat saluran pernapasan. Madu dipercaya sebagai aprodisiak atau pembangkit gairah seksual. Madu adalah disinfektan ringan, sehingga mampu menyembuhkan radang tenggorokan. Cairan manis ini juga bisa meningkatkan produksi saliva atau cairan ludah yang dapat membantu mengatasi tenggorokan yang kering atau teriritasi. Para penyanyi opera memanfaatkan madu untuk memelihara kondisi tenggorokan mereka agar bisa menyanyi dengan kualitas suara yang prima. Satu sendok makan madu dapat memasok energi sebanyak 64 kalori.


Semua madu alam bisa mengobati luka karena lecet atau terbakar. Madu bisa mengobati masuk angin. Sembelit bisa diatasi dengan madu. Penderita maag, aman mengonsumsi madu. Penderita diabetes juga aman mengonsumsi madu, di bawah pengawasan dokter. Penderita alergi di sebuah lingkungan, bisa disembuhkan dengan mengonsumsi sesendok madu setiap hari dari lingkungan yang sama. Campuran madu dan jus wortel bermanfaat untuk penglihatan dan baik untuk mereka yang sering berlama-lama bekerja di hadapan komputer. Madu bisa menghilangkan gejala asma jika dikonsumsi dalam bentuk jus bersama bubuk lada hitam dan jahe. Untuk menjaga tekanan darah, madu dikonsumsi bersama bawang putih. Madu bisa mengurangi berat badan dan membersihkan darah. Madu mengobati penyakit anemia. Osteoporosis bisa dicegah oleh madu.


Selain mengatasi pilek, madu juga adalah obat untuk batuk. Mereka yang paling panjang umurnya selalu mengonsumsi madu secara teratur. Suatu fakta yang menarik lainnya adalah peternak lebah terhindar dari kanker dan penyempitan pembuluh darah. Setiap 1.000 g madu bernilai 3.280 kalori. Nilai kalori 1 kg madu sama dengan 50 butir telur atau 5,575 l susu, atau 1,680 kg daging.


Madu bermanfaat untuk kesehatan lambung. Madu sangat bermanfaat menormalisasi fungsi organ tubuh, dan menyegarkan kerja urat syaraf. Gula dan mineral dalam madu berfungsi sebagai tonikum yang memberi sumber tenaga bagi jantung. Kandungan mineral madu dapat mengurangi derajat keasaman dan membantu mencegah pendarahan lambung.


Juice pepaya dicampur madu berkhasiat bagi pertumbuhan anak, ibu hamil dan memperlancar air susu ibu. Campuran air kelapa dan madu berkhasiat meniadakan akibat buruk dari gairah seks yang berlebihan. Mengurangi rasa sakit ketika datang bulan. Menambah tenaga pada saat kehamilan dan persalinan serta menguatkan janin. Campuran madu, jamu dan telur mempercepatkan proses penyembuhan luka dalam perut atau rahim setelah melahirkan. Madu dapat mengobati luka terbakar, kulit yang terkena cipratan minyak panas, air panas atau knalpot motor.


Jeruk peras ditambah madu dapat mengatasi gangguan jantung. Madu menambah kesuburan pria dan wanita. Bagi pecandu alkohol, konsumsi madu dan jus buah-buahan dalam jumlah banyak dapat menghentikan ketergantungan.


Madu bisa digunakan untuk pembersih gigi dan gusi. Untuk Anak-anak Madu yang dioleskan pada gusi bayi adalah obat penenang dan anestesia yang aman bagi bayi pada masa pertumbuhan giginya. Madu baik untuk anak-anak karena berfungsi sebagai desinfektan, memperbaiki susunan darah, meningkatkan kadar haemoglobin dan menambah nafsu makan.

Madu yang bersifat penenang (sedatif) berguna untuk mengatasi ngompol pada anak-anak, disamping membuat tidur lebih nyenyak. Madu bermanfaat untuk mengobati cacingan. Madu mengobati batuk, pilek dan demam pada anak-anak.

Untuk Kecantikan Madu adalah antioksidan yang mampu memperbaiki keindahan kulit, melembutkan dan membuat awet muda. Madu melembutkan bibir, melembapkan dan mencegah bibir mengering atau pecah-pecah. Madu bisa menghilangkan jerawat. Madu menghilangkan noda dan flek hitam di wajah dan mencegah keriput. Madu menambah kesuburan rambu.


Cara - Cara Menghias Blog

Cara Menghias Blog


Ada sepuluh cara menghias blog-mu, antara lainnya sebagai berikut :


1. Bubble Guru

Bubble Guru menambahkan pop-up video bubble ke blog. Agar blog Anda benar-benar populer, tambahkan pop-up video bubble. Siapkan webcam dan Bubble Guru akan berikan perangkat sederhana berbasis Web untuk merekam penggalan suara. User juga dapat menambahkan Bubble Guru bubble ke blog-nya secara gratis. Akan tetapi, ada pembatasan karena untuk satu bubble hanya berlangsung selama 20 detik. Jika ingin lebih lama, user akan mendapatkan 5 bubble selama 60 detik dengan harga USD 9,95 per bulan.


2. Eyejot

Jika menyukai penambahan rekaman video salam untuk situs tetapi tidak menginginkan kecenderungan pamaksaan popup bubble, cobalah Eyejot. Walaupun rancangan awalnya adalah untuk pengiriman video e-Mail, layanan itu juga menawarkan widget terintegrasi dengan blog yang menampilkan pengunjung klip rekaman. Apa hal penting terkait dengan itu? User bisa mendapatkan hal serupa YouTube, kah? Bisa, tetapi Eyejot lebih maju. Situs ini memungkinkan
pengunjung "membalas" dengan merekam video milik mereka. Seseorang mungkin akan mendapat beberapa pesan aneh (atau bahkan menakutkan), tetapi user juga mungkin menyerang keseluruhan demografis user pengguna webcam karena semua orang ingin berada di kamera. Eyejot bebas biaya.


3. Google Maps

Ingin mengendalikan pengunjung situs ke stan belanja atau situs training? Permudah mereka dan sertakan peta Google Maps. Hingga saat ini, hal tersebut dahulu membutuhkan loncatan ke beberapa lingkaran pemrograman, tetapi kini sesederhana pembuatan peta yang Anda inginkan, lantas klik ke link "link to this page". Google Maps menyediakan kode yang dibutuhkan. Hanya perlu menyalinnya pada titik tertentu dalam blog. Layanan ini tidak hanya peta diam karena
sangat interaktif, sehingga user dapat menggulung, memperbesar, memperoleh direksi, dan melihat versi satelit. Serupa dengan Google Maps itu sendiri, penggunaan peta terintegrasi tersebut tidak dipungut biaya.


4. eBay To Go

eBay To Go memungkinkan user menambahkan kotak daftar lelang interaktif ke dalam blog. Widget ini dapat mendata setiap barang lelang, daftar nama hingga 10 barang, atau bahkan hasil pencarian eBay (iPod nano terbaru, contohnya). Jika telah menyertakan widget, eBay To Go memberikan kode yang dibutuhkan untuk direkatkan ke situs user. Widget ini juga menawarkan instruksi step-by-step untuk pengintegrasian widget ke berbagai situs blog, termasuk Blogger dan LiveJournal.


5. FlexiPoll

Pengunjung menyukai angket. Dengan FlexiPoll, user dapat memberikan polling yang telah ada pada blog terkait waktu yang dibutuhkan untuk membacanya. Hal yang harus dilakukan hanyalah mengetik pertanyaan, kemudian memilih lebar polling (200 atau 400 pixel), lantas menyediakan dua atau lebih jawaban yang memungkinkan. Jika ini telah dilakukan, FlexiPoll menyedikan kode terintegrasi dan meninjau polling serta kotak hasilnya. Jika ada topik menarik, pemilih dapat mengetikkan jawaban mereka sendiri, bukan dari pilihan yang disediakan. Jawaban itu akan ditambahkan ke daftar pilihan. Selain itu, angket juga menjadi cara bagus untuk mendapatkan umpan balik dari konsumen dan pengunjung situs lainnya. Selain itu, FlexiPoll menawarkan cara murah (gratis) dan mudah untuk menyertakannya.


6. Slideshare

User mungkin memikirkan tentang presentasi PowerPoint sebagai hal terakhir yang ingin dilihat pengunjung blog, tetapi hal ini tergantung apa yang tersedia di dalamnya. Presentasi yang informatif atau segar dapat mengendalikan ribuan mata ke situs dan bahkan menghasilkan beberapa dengungan positif dalam dunia blog. Itulah ide di belakang Slideshare, serupa slideshow YouTube. Dengan demikian, user hanya perlu meng-upload PowerPoint, PDF, atau
OpenOffice slide deck. Slideshare akan menampung presentasi itu (untuk pilihan pengamatan umum) dan menyediakan blog kode terintegrasi. Serupa YouTube, user juga dapat dengan mudah melakukan hosting presentasi yang bukan miliknya. Inilah cara hebat lain untuk menyertakan konten menarik ke situs kita. http://www.itkomputer.com - Kursus komputer Powered by Mambo Generated:26 December, 2008, 22:49


7. Zoho Viewer

Zoho Viewer memungkinkan mengintegrasikan berbagai dokumen, termasuk Word, Excel, dan PDF. Zoho Viewer memungkinkan semua jenis dokumen, termasuk Word, Excel, dan PDF. Artinya user dapat mengintegrasikan petunjuk penggunaan produk, worksheet anggaran, atau segala sesuatu yang mungkin berguna bagi pembaca. User bahkan tidak perlu berlangganan akun Zoho (yang tersedia gratis). Mereka hanya perlu meng-upload dokumen, pilih ukuran
frame yang ingin ditampilkan, lantas letakan kode yang tersedia pada blog Anda. Pengunjung dapat melihat dokumen tanpa perlu membuka atau download apa pun.


8. Meebo Me

Jika ingin membuka saluran komunikasi, pertimbangkan penambahan widget Meebo Me. Meebo adalah perangkat chat berbasis browser dengan platform silang. Widget ini mengembangkan fungsionalitasnya ke blog dan menambahkan jendela chat personal, di mana pengunjung dapat mengirim instant-message secara langsung. User lantas dapat memilih tiga ukuran jendela berbeda dan berbagai skema warna. Seperti Meebo sendiri, Meebo Me tersedia secara
cuma-cuma.


9. BlogTV

Siap untuk close-up? BlogTV mengintegrasikan streaming-video player ke dalam blog dan menempatkan di tengah panggung untuk semua hal nyata yang harus disiarkan. User dapat menampilkan demo produk, live-blog pameran perdagangan, wawancara dengan kalangan industri terkemuka, atau hanya memandangi pertunjukan yang dirancang sendiri. Player tersebut menyertakan jendela chat untuk mendorong partisipasi komunitas dan BlogTV memungkinkan dua webcam melakukan streaming secara serempak, sehingga user dapat bekerja sama dengan teman dari jarak jauh. Semuanya terkoordinasi rapi.


10. Movavi Video Converter

Widget Movavi Online Video Converter mempermudah user mengendalikan layanan eponymous Movavi. Widget ini mampu mengubah file video yang di-upload ke semua format yang ada. Pengunjung dengan mudah dapat memilih file, khusus format output menarik dan menyediakan alamat e-Mail di mana mereka dapat menerima notifikasi bahwa konversinya telah lengkap (bersama dengan link download). Ini adalah cara paling realistis untuk menghasilkan beberapa dukungan, khususnya jika blog memiliki hal yang harus dilakukan dengan video atau gadget serupa.


Pemeliharaan Sistem

Apa Yang Dimaksud Dengan Pemeliharaan Sistem ??

Ø Semua sistem informasi sewaktu-waktu berubah. Pemeliharaan sistem adalah kegiatan yang membuat perubahan ini.


Ø Merupakan siklus terakhir dari SDLC.


Ø Pemeriksaan periodik, audit dan permintaan pengguna akan menjadi source untuk melakukan perawatan sistem diseluruh masa hidup sistem.


Ø Proses dimana dilakukan pengembangan minor terhadap sistem yang sedang berjalan.


Ø Tahap pemeliharaan dilakukan setelah tahap implementasi. Sistem baru yang berjalan digunakan sesuai dengan keperluan organisasi. Selama masa hidupnya, sistem secara periodik akan ditinjau. Perubahan dilakukan jika muncul masalah atau jika ternyata ada kebutuhan baru. Selanjutnya, organisasi akan menggunakan sistem yang telah diperbaiki tersebut.


Keperluan Pemeliharaan Sistem

Sistem perlu dipelihara karena beberapa hal, yaitu :

1. Sistem memiliki kesalahan yang dulunya belum terdeteksi, sehingga kesalahan-kesalahan sistem perlu diperbaiki.

2. Sistem mengalami perubahan-perubahan karena permintaan baru dari pemakai sistem.

3. Sistem mengalami perubahan karena perubahan lingkungan luar (perubahan bisnis).

4. Sistem perlu ditingkatkan.


Biaya pemeliharaan sistem sering diabaikan. Kenyataannya biaya pemeliharaan sistem merupakan biaya yang cukup besar. Biaya pemeliharaan perangkat lunak telah terus menerus naik selama 25 tahun terakhir. Beberapa perusahaan membelanjakan 80% atau lebih dari anggaran sistem mereka pada pemeliharaan perangkat lunak.


Jenis Pemeliharaan Sistem


- Pemeliharaan Korektif

Pemeliharaan korektif adalah bagian pemeliharaan sistem yang tidak begitu tinggi nilainya dan lebih membebani, karena pemeliharaan ini mengkoreksi kesalahan-kesahan yang ditemukan pada saat sistem berjalan.

Umumnya pemeliharaan korektif ini mencakup kondisi penting atau bahaya yang memerlukan tindakan segera. Kemampuan untuk mendiagnosa atau memperbaiki kesalahan atau malfungsi dengan cepat sangatlah berharga bagi perusahaan.

- Pemeliharaan Adaptif

Pemeliharaan adaptif dilakukan untuk menyesuaikan perubahan dalam lingkungan data atau pemrosesan dan memenuhi persyaratan pemakai baru.


Lingkungan tempat sistem beroperasi adalah dinamik, dengan demikian, sistem harus terus merespon perubahan persyaratan pemakai. Misalnya, Undang-Undang Perpajakan yang baru mungkin memerlukan suatu perubahan dalam kalkulasi pembayaran bersih. Umumnya pemeliharaan adatif ini baik dan tidak dapat dihindari.


- Pemeliharaan Penyempurnaan

Pemeliharaan penyempurnaan mempertinggi cara kerja atau maintainabilitas (kemampuan untuk dipelihara). Tindakan ini juga memungkinkan sistem untuk memenuhi persyaratan pemakai yang sebelumnya tidak dikenal.


Ketika membuat perubahan substansial modul apapun, petugas pemeliharaan juga menggunakan kesempatan untuk mengupgrade kode, mengganti cabang-cabang yang kadaluwarsa, memperbaiki kecerobohan, dan mengembangkan dokumentasi.


Sebagai contoh, kegiatan pemeliharaan ini dapat berbentuk perekayasaan ulang atau restrukturisasi perangkat lunak, penulisan ulang dokumentasi, pengubahan format dan isi laporan, penentuan logika pemrosesan yang lebih efisien, dan pengembangan efisiensi pengoperasian perangkat.


- Pemeliharaan Preventif

Pemeliharaan Preventif terdiri atas inspeksi periodik dan pemeriksaan sistem untuk mengungkap dan mengantisipasi permasalahan.


Karena personil pemeliharaan sistem bekerja dalam sistem ini, mereka seringkali menemukan cacat-cacat (bukan kesalahan yang sebenarnya) yang menandakan permasalahan potensial. Sementara tidak memerlukan tindakan segera, cacat ini bila tidak dikoreksi di tingkat awal, jelas sekali akan mempengaruhi baik fungsi sistem maupun kemampuan untuk memeliharanya dalam waktu dekat.


Siklus Hidup Pemeliharaan Sistem (SMLC)

· Permintaan Perubahan.

· Mengubah permohonan pemeliharaan menjadi suatu perubahan.

· Menspesifikasi perubahan.

· Membangun pengganti.

· Menguji pengganti.

· Melatih pengguna dan melakukan tes penerimaan.

· Pengkonversian dan pelepasan keoperasi.

· Mengupdate dokumentasi.

· Melakukan pemeriksaan pasca implementasi.


Maintainability (Kemampuan pemeliharaan sistem)


Prosedur untuk peningkatan maintainability :


  • Menerapkan SDLC dan SWDLC.
  • Menspesifikasi definisi data standar.
  • Menggunakan bahasa pemrograman standart.
  • Merancang modul-modul yang terstruktur dengan baik.
  • Mempekerjakan modul yang dapat digunakan kembali.
  • Mempersiapkan dokumentasi yang jelas, terbaru dan komprehensif.
  • Menginstall perangkat lunak, dokumentasi dan soal-soal test di dalam sentral repositor sistem CASE atau CMS (change management system).


Tiga pendekatan untuk menyusun Pemeliharaan sistem :


  • Pendekatan Pemisahan à Pemeliharaan dan Pemeliharaan
  • Pendekatan Gabungan à Menggabungkan personalia penyusun dan pemelihara menjadi sebuah kelompok utama sistem informasi
  • Pendekatan Fungsional à Variasi dari pendekatan gabungan dengan memindahkan tenaga profesional sistem dari sistem informasi dan menugasi mereka pada fungsi bisnis untuk penyusunan maupun pemeliharaan.


CASE Tools yang membantu pemeliharaan sistem dari sistem lama dan membantu memecahkan kemacetan timbunan sistem baru yang belum dikerjakan :


  • Rekayasa Maju (Forward engineering)
  • Rekayasa Mundur (Reverse engineering)
  • Rekayasa Ulang (Reengineering)
  • Restrukturisasi (restrukturing)
  • Sistem Pakar Pemeliharaan (Maintenance expert system)


Mengelola Pemeliharaan Sistem


  • Menetapkan Kegiatan Pemeliharaan Sistem
  • Mengawali dan merekam kegiatan pemeliharaan sistem tidak terjadwal (Form Maintenance Work Order : Pekerjaan yang diperlukan/dilakukan, waktu yang diperkirakan dibandingkan dengan waktu yang sebenarnya, kode pemeliharaan, biaya pemeliharaan)
  • Menggunakan sistem perangkat lunak helpdesk
  • Mengevaluasi aktivitas pemeliharaan sistem
  • Mengoptimalkan program pemeliharaan sistem


Mengembangkan perubahan system manajemen (CMS)


Model UmumCMS :

· Membatasi akses kesumber produksi dan kode objek.

· Mengurangi kesalahan dan mendesain cacat.

· Mencegah keberadaan lebih dari satu versi program sumber dan kode objek dalam file master produksi.

· Mengembangkan kualitas dan reliabilitas.

· Mempertinggi keamanan dan kendali.

· Mempertinggi produktivitas perangka tlunak.


Resiko apa saja yang CMS hindarkan ?


  • Kekurangan inventaris program perangkat lunak yang akurat dan sumber-sumber sistem informasi lainnya.
  • Ketidak lengkapan sejarah perubahan program
  • Modul-modul program perangkat lunak terduplikasi
  • Perubahan program perangkat lunak yang tidak sah
  • Kekurangan dokumentasi yang jelas, komprehensif dan terbaru
  • Rendahnya kualitas dan reabilitas perangkat lunak


Langkah - Langkah Pemeliharaan Sistem Terdiri Atas :


1. Penggunaan Sistem

Yaitu menggunakan sistem sesuai dengan fungsi tugasnya masing-masing untuk operasi rutin atau sehari-hari.


2. Audit Sistem

Yaitu melakukan penggunaan dan penelitian formal untuk menentukan seberapa baik sistem baru dapat memenuhi kriteria kinerja. Hal semacam ini disebut penelaahan setelah penerapan dan dapat dilakukan oleh seorang auditor internal.


3. Penjagaan Sistem

Yaitu melakukan pemantauan untuk pemeriksaan rutin sehingga sistem tetap beroperasi dengan baik. Selain itu juga untuk menjaga kemutakhiran sistem jika sewaktu-waktu terjadi perubahan lingkungan sistem atau modifikasi rancangan software.


4. Perbaikan Sistem

Yaitu melakukan perbaikan jika dalam operasi terjadi kesalahan (bugs) dalam program atau kelemahan rancangan yang tidak terdeteksi saat tahap pengujian sistem.


5. Peningkatan Sistem

Yaitu melakukan modifikasi terhadap sistem ketika terdapat potensi peningkatan sistem setelah sistem berjalan beberapa waktu, biasanya adanya potensi peningkatan sistem tersebut terlihat oleh manajer kemudian diteruskan kepada spesialis informasi untuk dilakukan modifikasi sesuai keinginan manajer.